Satu Suara, Seluruh DPC AAI Pimpinan Arman Hanis Rekomendasi Lanjutkan Proses Rekonsiliasi AAI12/12/2023
Lebih dari 20 DPC yang mengikuti Rapimnas AAI 2023 yang telah digelar sejak Senin kemarin sepakat memberikan rekomendasi bagi pengurus DPP melanjutkan proses rekonsiliasi dan konsolidasi AAI yang terpecah. Lebih dari 20 DPC yang mengikuti Rapimnas AAI 2023 yang telah digelar pada Senin (11/12) kemarin di Hotel Aryaduta Menteng sepakat memberikan rekomendasi bagi pengurus DPP melanjutkan proses rekonsiliasi dan konsolidasi AAI yang terpecah.
Perdana di bawah kepemimpinan Arman Hanis, Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Advokat Indonesia (DPP AAI) menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) 2023. Dihadiri lebih dari 20 Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Rapimnas yang berlangsung di Hotel Aryaduta Menteng itu membahas sejumlah agenda. Berupa pembahasan mengenai perkembangan rekonsiliasi AAI, putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta, upaya hukum dan alternatif pelaksanaannya; konsolidasi DPC AAI dan PLT DPC AAI; pendaftaran ulang anggota dan iuran anggota; serta pembentukan Pusat Bantuan Hukum di setiap DPC AAI. Comments are closed.
|